Berita  

CATAT REKOR Taisei Marukawa Cetak Double-double, Aji Santoso Sebut Masa Depan Cak Tesi di Persebaya

CATAT REKOR Taisei Marukawa Cetak Double-double, Aji Santoso Sebut Masa Depan Cak Tesi di Persebaya

SURYA.co.id, – Taisei Marukawa catat rekor di BRI Liga 1 2021, Aji Santoso sebut masa depan sang pemain di Persebaya Surabaya, Sabtu (26/3/2022).

Pemain bintang Persebaya, Taisei Marukawa tak henti-hentinya mencatatkan rekor.

Pemain berusia 25 tahun itu sebelumnya berhasil melewati catatan Kenji Adachihara sebagai pemain Jepang tersubur dalam satu musim Liga Indonesia.

Kali ini, Taisei Marukawa mencatatkan double-double pertama di BRI Liga 1 2021.

Apa itu double-double?

Double-double merupakan pencapaian pemain saat berhasil mencatatkan double digit gol dan assist di musim yang sama

Taisei Marukawa saat melawan Barito Putera (Instagram: OfficialPersebaya)

Tambahan satu assist Taisei Marukawa untuk gol Samsul Arif membuat pemain yang akrab dipanggil Cak Tesi itu telah mengemas total 10 assist.

Di pertandingan tersebut, Persebaya Surabaya berhasil menggulung United dengan skor 3-0 tanpa balas.

Sementara dalam urusan cetak gol, Taisei juga tak kalah moncer.

Eks pemain Sanglea Athletic itu juga sudah mencetak 16 gol sejauh ini.



#CATAT #REKOR #Taisei #Marukawa #Cetak #Doubledouble #Aji #Santoso #Sebut #Masa #Depan #Cak #Tesi #Persebaya

Sumber : surabaya.tribunnews.com