“What could I do if I just grew what I was feelin’ in the moment?
Do you know where you’re going?
What could I do if I just knew it didn’t need to be perfect?
It just needed to be? And they’d let me be?”
Maxgrosir.com, Surabaya – Itulah sepenggal lirik yang dinyanyikan Breanna Feodora di atas panggung Fashion Runaway Parade, yang digelar di Ciputra Wolrd pada 15 hingga 17 April 2022 lalu.
Breanna Feodora tampil anggun di atas panggung bersama teman-temannya. Selain menampilkan busana hasil desain sendiri dengan tema film Encanto, dia juga menyanyikan salah satu soundtracknya yang berjudul “What Else Can I do”.
Ya, gaun ungu dengan aksen bunga warna-warni itu merupakan hasil desain Breanna Feodora yang masih berusia tujuh tahun.
Busana itu dibuat oleh Breanna lantaran kecintaannya pada film Encanto. Khususnya satu karakter di dalamnya yakni, Isabela Madrigal.
Dalam film itu, Isabela Madrigal digambarkan sebagai gadis yang begitu sempurna. Dia cantik dan memiliki kemampuan menumbuhkan bunga pada setiap apapun yang disentuhnya.
“Buat aku, Isabela itu cantik dan dia sebenarnya baik. Dia juga bisa bikin banyak bunga,” terang Breanna ketika ditemui Surya.co.id.
Tak sekadar suka, Breanna juga terinspirasi untuk membuat gaun yang mirip dengan karakter Isabela.
“Awalnya, Breanna ini cuma gambar saja beberapa karakter di film Encanto. Seperti, Isabela, Dolores, Pepa, Mirabel, dan karakter lainnya. Gambar itu kemudian ditunjukkan ke saya,” ujar Novie Chandra, mama Breanna Feodora.
Melalui gambar itu, Novie jadi tahu kemampuan lain yang dimiliki anaknya yakni, membuat desain busana. Tak tinggal diam, dia langsung mengarahkan anaknya untuk bertemu dengan coach desain dari Enta Kids, Friesa Rizienta.
Meski terbilang masih kecil, Breanna termasuk anak yang dapat belajar dengan cepat. Setidaknya, hal itu yang disampaikan oleh pelatihnya.
“Breanna ini termasuk anak yang cepat belajar. Dia anaknya juga detail banget. Sempat ada satu bagian yang kurang pas, dia bilang ke saya untuk memperbaiki itu supaya lebih bagus lagi,” ungkap Friesa Rizienta.
Selain desain, bahan untuk membuat busana itu pun dipilih sendiri oleh Breanna. Dia menggunakan bahan organza dengan furing, serta tambahan kain tile di bagian leher dan pundak.
“Pokoknya saya cuma tinggal mengarahkan Breanna untuk jahit dan menentukan potongan busana. Untuk ide-ide detail dan bentuk busana, semua dari Breanna,” tutupnya.
#Model #Desainer #Cilik #Breanna #Feodora #Bikin #Gaun #ala #Film #Encanto #untuk #Fashion #Runaway #Parade
Sumber : surabaya.tribunnews.com