Maxgrosir.com, SURABAYA – Himpunan Ratna Busana (HRB) Jatim mengajak masyarakat, khususnya para ibu ibu untuk menjaga budaya Indonesia dengan mengenakan Busana Nasional, dalam acara Workshop Gema Ramadhan Harian Surya dan Tribun Jatim.
Organisasi tersebut merupakan perkumpulan ibu ibu yang ingin melestarikan busana nasional, ditengah menjamurnya sejumlah tren fashion dari luar negeri.
Ita Puspitadewi, Ketua 2 Himpunan Ratna Busana Jatim, menyampaikan, Busana Nasional memiliki pakem yang meliputi mengenakan sanggul atau kerudung.
“Kemudian kebaya, lalu sarung atau jarik selendang, pake selop, dan aksesoris
Karena indonesia berbagai adat dan budaya,” ujarnya, Mall Grand City Surabaya, Sabtu (30/4/2022).
Menurutnya, banyak sekali jenis kain yang bisa dipadu padankan. Hal ini tak lepas dari pakaian yang dikenakan mencerminkan Budaya Indonesia.
“Sekaligus melambangkan Kepribadian Bangsa yang ramah, santun, dan cerdas. Jadi menyampaikan sebuah pesan bagi negara negara lain,” ungkapnya
“Busana nasional bisa dikenakan di seluruh acara, mulai dari santai maupun resmi seperti agenda kenegaraan atau cuma sekedar jalan jalan,” sambung Ita.
Dia berpesan kepada masyarakat supaya bersama sama, mempertahankan Budaya Bangsa Indonesia. Salah satunya dengan mengenakan Busana Nasional.
“Sekarang ini, busana jeans menjadi gaya sehari hari masyarakat. Padahal Busana Nasional tak kalah menarik dengan pakaian tersebut. Mari kita lestarikan busana nasional karena ini mencerminkan jati diri bangsa,” pungkasnya.
BACA BERITA Maxgrosir.com DI GOOGLE NEWS LAINNYA
#Cintai #Budaya #Indonesia #dengan #Memakai #Busana #Nasional
Sumber : surabaya.tribunnews.com